Detail Berita

Penyerahan APD dari Unisma Kepada Pemda Kabupaten Malang.

          Upaya untuk menekan penyebaran Covid-19 terus dilakukan oleh berbagai pihak selain pemerintah Kab. Malang seperti siang ini di Pendopo Kabupaten Malang Kepanjen berlansung acara Penyerahan Bantuan APD (Alat pelindung diri), 150 Hand Sanitizer, 150 Paket Sembako dari Unisma (Universitas Islam Malang) kepada Pemerintah Kab. Malang, pada kesempatan ini Bupati juga memberikan 5 Thermo Gun kepada jajaran Forkopimda dan dilanjutkan penyerahan Rapid Test dan 50 Paket Sembako kepada Dinas Kesehatan Kab. Malang, penyerahan 83 Alat Semprot dan 50 Liter bahan Disenfektan dari Baznaz kepada Kab. Malang untuk seluruh OPD dan Kecamatan yang diterima secara simbolis oleh Ketua Satgas Corona Kab. Malang.

           Dalam sambutannya Bupati Malang Drs. H. M. Sanusi M. M menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan kepedulian semua pihak, Bupati juga mengajak semua untuk waspada tetapi tidak berlebihan dalam menyikapi Covid-19 serta menghimbau Rumah Sakit untuk selektif mendiagnosa pasien sebagai contoh ada pasien yang awalnya diare tetapi setelah beberapa hari positif Covid-19. Sementara itu Rektor UNISMA juga mengajak semua pihak untuk membuat masyarakat tidak panik, dan bersama-sama menumbuhkan ekonomi masyarakat di tengah wabah saat ini.

Berita Lain